Kenapa "True Love" ? Karena menurut saya ini cinta yang mestinya antara seorang hamba dengan hamba lainnya. Cinta inilah yang mempuyai legalitas baik dihadapan manusia maupun dihadapan Tuhan kita. Cinta yang semestinya. Cinta yang halal dan syah, yaitu cinta pada pasangan kita yang telah kita ikat dengan ijab qabul, yang terikat pada janji suci pernikahan.
Adapun cinta-cinta lain yang kita anggap misalnya itu sebagai cinta pertama, ataupun cinta sejati kita, menurut saya itu bukanlah cinta yang hakiki, karena cinta yang belum mempunyai ikatan yang jelas sama sekali, cinta yang belum bisa dilegakan oleh siapapun dan agama apapun.
Cinta sejati itu adalah cinta pada pasanganmu yang syah. Cinta pada keluargamu. Cinta yang mereka memang berhak menuntut padamu atas pertanggung jawaban cintamu. Cinta yang bukan hanya dari satu sudut pandang. Cinta yang mampu menerima segala bentuk kekurangan dan kejelekan pasanganmu.
Cinta itu luar biasa dahsyatnya. Cinta yang akan melahirkan generasi penerusmu.
Oleh karena itu bangunlah cinta itu dengan niat dan cara yang disetujui oleh semua orang, semua agama, bahkan merupakan sunnah Rasul mu, dan tentunya ridha Tuhanmu.
My True Love :
Nama : Nurtria Desi
Pekerjaan : Guru